PKS Lampung Selatan
Candipuro(8/04) PPNSI melaksanakan pelantikan pengurus DPW untuk Wilayah Lampung pada kamis (7/4) kemarin di desa sidoasri kec candipuro lampung selatan, acara ini di adakan di pedesaan agar dapat membaur dengan petani dan rakyat kecil tutur pak Antoni Imam Anggota Legislatif Fraksi PKS DPRD Provinsi Lampung.

Acara tersebut di hadiri oleh gubernur Lampung yang wakili staf ahli bidang ekonomi keuangan provinsi lampung dan juga tidak ketingalan bapak Zainudin Hasan Bupati Lampung Selatan  beserta ,wakil ketua DPRD Provinsi, Kapolres Lampung Selatan, Dandim, Kepala Dinas Dinas Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura, dan juga dari Dinas Pertenakan.

Rangkaian acara tersebut di awali dengan panen raya padi dan pelepasan burung hantu, burung hantu yang dianggap oleh para petani sangat membantu dalam membasmi hama tikus di persawahan yang nantinya diharapkan dapat membantu hama-hama tikus di persawahan, 

Dilanjutkan dengan pelantikan pengurus PPNSI Provinsi Lampung. dalam hal ini bapak Antoni Imam di percaya dan di beri amanah sebagai Ketua Umum DPW PPNSI Provinsi Lampung.

dengan terlantiknya kepengurusan DPW PPNSI Provinsi Lampung ini diharapkan agar sektor pertanian dapat menjadi penompang perekonomian di saat krisis sambut Antoni Imam sebagai Ketua UMUM DPW PPNSI Provinsi Lampung. PPNSI bersinergi dengan pemerintah membangun sektor pertanian dan menjadikan petani dan nelayan sebagai aktor utama dalam pengembangan pertanian dan perikanan pungkas Antoni Imam

Sumber : Humas DPD PKS Lampung Selatan

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama