PKS Lampung Selatan

Lampung Selatan Berjaya 

LAMPUNG SELATAN,

Calon Wakil Bupati (cawabup) Lampung Selatan, Antoni Imam, paparkan Visi Misi dan Program Unggulan di 20 titik dari 6 Desa se-Kecamatan Merbau Mataram hari ini, Selasa (3/11/2020).

Antoni Imam yang berpasangan dengan Tony Eka Candra sebagai Calon Bupati (cabup) Lampung Selatan, yang lebih dikenal dengan pasangan Tony-Antoni dengan nomor urut 2 ini, diusung oleh 3 Partai Politik, yakni: Golkar, PKS dan Demokrat.

Kehadiran Cawabup dengan pakaian khasnya; kemeja putih, celana hitam dan berpeci serta memiliki jargon Lampung Selatan Berjaya itu, disambut hangat oleh warga, simpatisan serta tim senam Laskar Wanita Lampung Selatan Berjaya.

Tampak hadir juga sejumlah pengurus partai pengusung, Tim Pemenangan kecamatan setempat, serta Ketua Laskar Wanita Lampung Selatan, Murniawati Antoni Imam yang selalu setia mendampingi.

Dalam kampanyenya, Antoni Imam menyampaikan Visi Misi serta sejumlah Program Unggulan, salah satunya yaitu mengenalkan program Berobat Gratis.

“Insya Allah Tony-Antoni menang, semua warga bisa berobat gratis tanpa dipungut biaya apapun. Syaratnya sangat mudah, cukup dengan menunjukkan KTP domisili Lampung Selatan, warga bisa berobat gratis di RS Bob Bazar maupun RS rujukan” ujar cawabup yang akrab disapa Antoni dihadapan warga yang hadir.

“Kenapa Tony-Antoni mempunyai komitmen dengan program Berobat Gratis? karena selama saya menjadi Anggota Dewan dari fraksi PKS, saya banyak sekali mendapatkan keluhan, aspirasi dari masyarakat tentang masalah kesehatan. Jadi walaupun nanti ada warga Lampung Selatan yang angsuran BPJSnya nunggak,  masih tetap bisa mendapatkan pelayanan di RS” tegasnya.

Selain masalah kesehatan, masalah pendidikan juga menjadi salah satu perhatian Tony-Antoni. Dimana, nantinya seluruh kegiatan belajar mengajar akan didanai oleh APBD dan bisa gratis.

“Tidak boleh ada lagi warga Lampung Selatan yang tidak mampu, tidak sekolah karena masalah biaya, karena Tony-Antoni akan memberikan pendidikan gratis dan pemberian beasiswa sampai jenjang Perguruan Tinggi melalui APBD. Selain itu, Program Unggulan Tony-Antoni adalah meningkatkan tunjangan atau insentif untuk berbagai tenaga pelayanan di masyarakat mulai dari guru honorer, tenaga kesehatan dan lain-lain” imbuhnya.

Program Unggulan lainnya jika Tony-Antoni menang adalah akan memberikan pelatihan khusus untuk para ibu-ibu agar bisa menopang ekonomi keluarga dan bisa membantu suaminya melalui Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM)

“Tahap pertama akan dibentuk satu desa 10 kelompok UMKM, satu kelompok terdiri dari 20 orang anggota, setiap kelompok akan diberi dana hibah, bukan dana pinjaman, sebesar 25 juta rupiah,” kata Antoni.

Ditengah paparan Visi Misi dan Program Unggulan Tony-Antoni,  cawabup yang selalu mengenakan masker ini, mengajak masyarakat untuk menjaga stamina di tengah Pandemi Covid-19 dengan menerapkan 3M, yaitu memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan sabun sebelum dan sesudah melakukan aktivitas agar terhindar dari paparan Covid-19.

“Mohon doa dan dukungannya kapada bapak, ibu dan saudaraku semua, pada Pilkada Serentak 9 Desember 2020 mendatang, coblos Tony-Antoni nomor urut 2 agar kami dapat membuktikan dan menerapkan program yang kami sampaikan.  Karena tanpa dukungan dan do'a dari semua warga Lampung Selatan, Tony-Antoni tidak bisa membuktikan janjinya" tutup pria yang berpenampilan sederhana itu.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama