PKS Lampung Selatan


PANDANGAN UMUM
TERHADAP RANCANGAN PERATURAN DAERAH
TENTANG APBD
LAMPUNG SELATAN TAHUN ANGGARAN 2014

ASSALAMUALAIKUM.WR.WB
KEPADA YANG KAMI HORMATI PIMPINAN DAN ANGGOTA DPRD KABUPATEN LAMPUNG SELATAN
YANG KAMI HORMATI BUPATI BESERTA JAJARANNYA
YANG KAMI HORMATI FORKOMPIMDA LAMPUNG SELATAN
YANG KAMI HORMATI PIMPINAN PARTAI,ORMAS,LSM
REKAN-REKAN PERS BAIK MEDIA CETAK MAUPUN ELEKTRONIK
SERTA HADIRIN DAN SEGENAP UNDANGAN YANG BERBAHAGIA

ALHAMDULILLAH PUJI SYUKUR KEPADA ALLAH SWT, SALAWAT DAN SALAM TERLIMPAH CURAHKAN KEPADA NABI MUHAMMAD SAW.

Pertama-tama kami Mengucapkan Selamat Ulang tahun Yang ke-57 terhadap Kabupaten Lampung Selatan. Semoga Kabupaten yang Kita cintai ini kedepan akan lebih Maju dan lebih baik

Yang kedua, sebagai bahan pertimbangan dan pebaikan dalam setiap SKPD, maka kami memberikan Daptar usulan peningkatan SATKER Di Kabupaten Lampung Selatan.
1.     Bina Mental (Bintal) Peningkatan bantuan Insentif guru ngaji dalam mengatasi buta Huruf Al-Quran, walaupun kita mengetahui bahwa mereka tidak meminta hal tersebut. akan tetapi kita memberikan Apresiasi kepada mereka karena ikut serta dalam mengatasi Buta Huruf Al-Quran di Kabupaten Lampung Selatan.
2.     Dinas pendidikan
·        Sektor pendidikan merupakan penyerap anggaran yang paling besar walaupun besarnya itu belum menyelesaikan problem pendidikan, dan pendidikan karakter merupakan poin yang juga penting, bukan hanya Transfer ilmu tapi ada pembentukan karakter dan moral yang baik dari setiap peseta didik.  
·        sertifikasi guru pun harus di awasi karena sudah ada indikasi ,pemerintah sudah harus dapat melibatkan orang tua dalam pendidikan anak di sekolah. Tidak salah  apa bila kami menyebut bahwa yang sekolah bukan hanya anak tetapi orang tuapun ikut bertanggung jawab dalam meningkatkan prestasi anak di sekolah. peran orangtua karena notabennya intraksi anak banyak dengan orang tuanya di rumahnya. Satu catatan kami melihat di lapangan bahwa kwalitas bangunan yang dibangun oleh pengelola sekolah lebih baik dari pada pemborong yang mengelola
3.     Dinas Kesehatan
Pendataan jasmkesmas dimana kami mendapatkan informasi bahwasanya databesnya itu di buat oleh BPS kami mendorong pemerintah/dinkes lebih proaktif lagi, karena kami bersasumsi bahwa pemerintah daerah lebih memahami keadaan daerahnya masing-masing dan kami mendukung upaya-upaya peningkatan Jaminan kesehatan masyarakat tersebut.
·        Rumah sakit
Para karyawan Agar dapat meningkatkan pelayanan poliklinik dan keramaan dalam melayani pasyen
·        PU
Beberapa jalan yang dibangun kurang memenuhi standar kwalitas pembangunan


DEMIKIAN PANDANGAN UMUM INI KAMI SAMPAIKAN ATAS PERHATIAN KAMI UCAPKAN TERIMA KASIH.

KALIANDA,15 NOVEMBER 2013
FRAKSI PKS DPRD LAMPUNG SELATAN

KETUA                                  SEKRETARIS

M.TAUFIK,S.SOS                      M.MURDIN

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama